5 Produk Unggulan Dissy Cosmetics

Beberapa tahun belakangan ini, dunia kecantikan marak dengan berbagai sediaan produksi selebriti terkenal, termasuk di Indonesia. Makeup dan skincare memang tidak terpisahkan dari kehidupan kita semua. Melihat adanya peluang yang besar dalam industri ini, akhirnya Ussy Sulistiawaty membangun sebuah brand dengan nama Dissy Cosmetics.

dissy cosmetics
Dissy Cosmetics


Bersama dengan suaminya, Andhika Pratama, Ussy Sulistiawaty menekuni bisnis ini. Produk-produk Dissy Cosmetics lebih berfokus pada makeup meski ada juga produk skincare berupa day cream, night cream, gold serum, dan lip serum. Well, produk-produknya lumayan banyak dan komplit, loh. Kali ini aku akan mengulas lima produk dari Dissy Cosmetics yang bisa digunakan untuk full makeup. Aku juga udah bikin makeup tutorial dengan tema Get Ready With Me (GRWM) di Youtube Channel-ku. Link-nya ada di akhir artikel ini, gangs!

Dissy Natural BB Cushion

Since BB cushion menjadi primadona sebagai pengganti foundation, Dissy Cosmetics mengeluarkan dua shade BB cushion, yaitu Natural dan Beige. Dari packaging-nya aja udah kelihatan bagusnya. So luxurious. Dengan warna dasar black dipadu dengan warna gold, membuat produk ini kelihatan kayak high-end brand.

Terdapat separator pada bagian dalam produk ini yang memisahkan antara pad cushion-nya dengan wadah spons (aplikator). So, tetep rapi adalah koentji ya, guys! Produk ini juga ciamik karena cukup sekali tekan, produknya bisa untuk diaplikasikan ke seluruh wajah. Nggak boros-boros amat gitu. Selain itu, produknya nggak menyerap di bagian aplikatornya.

bb cushion murah
Dissy Cosmetics BB Cushion


Produk dengan netto sebesar 15 gram ini mengandung moisturizer sehingga bisa memberikan kelembapan ekstra di kulit. Hasilnya wajah jadi dewy, kelihatan basah gitu. Nge-set-nya juga lumayan lama. Shade yang aku gunakan adalah Beige. Namun, sayang sekali hasilnya masih terlalu terang di kulitku yang sawo matang. Nah, berarti yang shade Natural bakalan jauh lebih terang dong, ya?

Ingredients: Aqua, Methylpropanediol, Cyclopentasiloxane, Cyclohexasiloxane, Tridecyl Trimellitate, Caprylic/Capric Triglyceride, Dimethicone, Lauryl PEG-10 Tris (Trimethylsiloxy) Silylethyl, Dimethicone, Sodium Chloride, PEG-10 Dimethicone, Cetyl Peg/Ppg-10/1 Dimethicone, Disteardimonium Hectorite, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Phenoxyethanol, Aluminum Hydroxide, Triethoxycaprylylsilane.

May contain: Titanium Dioxide (Cl 77891), Iron Oxide Yellow (Cl 77492), Iron Oxide Red (Cl 77491), Iron Oxide Black (Cl 77499).

 

Dissy Creamy Contour Palette

Palette dengan tiga macam warna ini amat praktis dan berguna banget karena memenuhi tiga fungsi, yaitu highlight, contour, dan blush. Untuk pengaplikasiannya aku lebih suka dengan menggunakan jari.

Bagian cream blush warnanya pink terang. Bukan pink neon gitu. Masih bisa ‘masuk’ di skintone aku. Di-blend-nya gampang banget dan cepet merata di permukaan kulit. Sementara itu, bagian contour agak sedikit tricky karena teksturnya sedikit oily. Warnanya juga lebih warm sehingga lebih cocok untuk digunakan sebagai cream bronzer. However, somehow pigmentasinya oke juga. Then, bagian highlight warnanya terang syekaleeee. Cocok dipake untuk menonjolkan area-area yang musti di-highlight, seperti tulang hidung, bawah mata, dagu, tulang pipi, dan kening. By the way, bisa juga digunakan sebagai eyeshadow base.

contour cream
Dissy Cosmetics Cream Contour


Kemasan produk ini mewah banget dengan warna coklat tua glossy gitu. Nettonya 12,9 gram dan bagian dalamnya udah tersedia cermin panjang yang tentunya bermanfaat banget. Pan untuk per bagian produk berbentuk persegi.

Ingredients: Caprylic/Capric Triglyceride, Mineral Oil, Octyldodecanol, Titanium Dioxide, Kaolin, Ozokerite, Paraffin Liquidum, Mica, Octyl Palmitate, Lanolin Alcohol, Lanolin, Candelilla Cera, Copernicia Cerifera Cera, Cera Microcristallina, Ricinus Communis Seed Oil, Isododecane, Phenoxyethanol, VP/Hexadecene Copolymer, Decylene Glycol, Bisabolol, Isopropyl Palmitate, Tocopheryl Acetate, Pentaerythrityl Tetra-di-t-Butyl Hydroxyhydrocinnamate, Butyl Stearate, BHT, Fragrance, Ethylene/VA Copolymer, Benzyl Alcohol, Dehydroacetic Acid, Water, Talc.

May contain: Cl 19140, Cl 45430:1, Cl 77019, Cl 77491, Cl 77492, Cl 77499, Cl 77891.

 

Dissy Butter Lips

Packaging produk ini kayak crayon dan cara mengeluarkan produk cukup dengan memutar bagian bawah produk. Shade yang aku punya ini adalah Vidya dengan warna soft pink. Netto 2,7 gram.

"Dissy Butter Lips mengandung moisturizer dan anti-oxidant yang dapat menjaga kelembaban tekstur bibir. Dengan hasil glossy, ringan, dan tahan lama."

lip crayon dissy
Dissy Cosmetics Butter Lips

It really glides smoothly on my lips. Enak banget mengaplikasikannya! Bener-bener glossy banget pula hasilnya di bibir. Kayak bibir sehat dan mengkilat. Plus, praktis banget buat dibawa-bawa.

Ingredients: Octyldodecanol, Diisostearyl Malate, Bis-Diglyceryl Polyacyladipate-2, Polybutene, Polyethylene, Pentaerythrityl Tetraisostearate, Caprylic/Capric Triglyceride, Butyrospermum Parkii Butter, Cl 77891, Cl 45410, Synthetic Beeswax, Cl 19140, Glyceryl Caprylate, Cl 77492, Phenoxyethanol, Mica, Pentaerythrityl Tetra-Di-T-Butyl Hydroxyhydrocinnamate, Cl 77491, Cl 77499

 

Dissy Perfectly Eyeshadow with Vitamin E & UV Filter

Lagi-lagi, packaging Dissy Cosmetics nih emang nggak main-main, sih. Luxurious banget dan masih dengan konsep warna yang sama: coklat tua glossy. Produk dengan netto 8 gram (4x2 gram) ini udah mengandung aplikator spons dan ada cermin pula di dalamnya. Praktis dan travel-friendly banget.

Isinya ada empat warna yang wearable banget buat dipake sehari-hari sekaligus untuk ke pesta. Bisa multifungsi gitu, either mau bikin natural makeup atau bold makeup. Tone-nya lebih ke arah cool undertone gitu, yaaa. Warna-warnanya: burgundy, soft pink, peach coral, dan golden brown. Keempatnya shimmery semua. Pigmented dan buildable!

eyeshadow dissy
Dissy Cosmetics Eyeshadow


Ingredients: Talc, Mica, Magnesium Myristate, Calcium Aluminum Borosilicate, Dimethicone, Zinc Myristate, Zinc Oxide, Ethylhexyl Palmitate, Cyclopentasiloxane, Lauroyl Lysine, Polymethyl Methacrylate, Barium Sulfate, Hydroxyapatite, Dimethiconol, Methicone, Synthetic Fluorphlogopite, Tocopheryl Acetate, Triethoxycaprylylsilane, Sorbitan Laurate, Bis-Diglyceryl Polyacyladipate-2, BHT, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Benzophenone-3, Titanium Dioxide, Dipentaerythrithyl Tri-Polyhydroxyhydrostearate, DMDM Hydantoin, Triethylhexanoin, Water, Iodopropynyl Butylcarbamate.

May contain: Cl 12085, Cl 12490, Cl 15850:1, Cl 73015, Cl 77019, Cl 77491, Cl 77492, Cl 77499, Tin Oxide (Cl 77861), Cl 77891)

 

Dissy Eyeliner Pen Black

Aku super suka banget sama produk ini karena warna produknya item banget! Selain itu, kemasannya juga praktis dan memudahkan banget buat pengaplikasian karena bentuknya pen. Ujung aplikatornya juga runcing banget. Kalo mau bikin winged-eyeliner atau cat-eyes gitu gampang banget. Netto 1 ml.

eyeliner murah
Dissy Cosmetics Eyeliner


Produk ini sangat travel-friendly karena irit tempat dan enteng, plus nggak khawatir tumpah atau pecah.

Ingredients: Water, Black 2, Sodium Dehydroacetate, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Laureth-21, Ammonium Acrylates Copolymer, Propanediol, Phenoxyethanol, Caprylyl Glycol.


 

Sekian ulasanku tentang produk-produk Dissy Cosmetics. Kamu udah pernah coba?

2 komentar: